flash compugraphics

Segala sesuatu yang berhubungan dengan karya ilmiah

Kamis, 31 Mei 2012

Cara Membuka File .docx Tanpa MS Office 2007 Keatas

Cara Membuka File .docx Tanpa MS Office 2007 Keatas


Dengan semakin banyak pemakai Microsoft Word 2007, kita semakin sering jumpai file format .docx. File ini merupakan standar baru untuk file dari Microsoft Office yang dikenal sebagai OOXML atau OpenXML. Sehingga ketika kita ingin membuka, mengedit, atau membacanya diperlukan Office 2007 ke atas. Tetapi bagaimana kalau kita berada di warnet atau di komputer kawan yang tidak ada Office 2007?
Berikut ini, saya mencoba menyajikan 10 alternative membuka file .docx tentunya tanpa menggunakan atau menginstall Microsoft Office 2007.
  1. Google Docs, salah satu cara alternative favorit saya dalam membuka file .docx karena tidak perlu menginstal apapun hanya meng-upload kemudian membuka, membaca, and mengedit secara online. Tetapi ini ada kelemahannya bagi user yang ingin melakukan secara offline yaitu harus ada koneksi internet tentunya.
  2. Install Microsoft Compatibility Pack, jika kita memiliki Office 2003/200/XP kita tetap bisa membuka file .docx tentunya dengan mendownload Microsoft Compatibility Pack kemudian install di komputer kita.
  3. OpenOffice, ketika ingin membuka, membaca, dan mengedit file .docx. Sebaiknya kita men-download OpenOffice Portable dan menjalankannya melalui flashdrive sehingga memudahkan kita tidak perlu risau sewaktu-waktu ingin membuka file .docx.
  4. ThinkFree, pelayanan online untuk mengedit file, seperti Google Docs. Kita bisa membuka, membaca, dan mengedit file .docx tetapi perlu registrasi ketika kita ingin mengedit dan menyimpan file .docx.
  5. Convert .docx file, cara kelima ini kita bisa membuka file .docx dengan cara mengubah file .docx menjadi file .doc dan tentunya kita perlu menginstall software freeware untuk melakukannya itu, seperti ini.
  6. Word Reader, kita perlu menginstall software freeware yang mampu membaca file .docx selain itu, software ini mampu membaca file format lainnya seperti Microsoft Word 97-2003 (*.doc), Hyper Teks Markup Language (*.htm, *.html), Plain Text Format (*.txt), Rich Text Format (*.rtf). Silahkan mendownload Word-Reader di sini.
  7. Desktop Widget, just drag file .docx ke widget, otomatis file tersebut akan di konvert dan disimpan di folder asal.
  8. Internet Explorer, selain untuk browsing IE juga bisa membuka file .docx tanpa perlu koneksi internet hanya perlu winzip, tentunya memang tidak “seindah” tools editor, IE hanya untuk membuka saja. Caranya adalah file .docx tersebut di ubah extensionnya (rename) menjadi .zip kemudian ekstrak file itu dengan winzip dan buka folder “word”, cari file document.xml dan buka file document.xml itu dengan Internet Explorer.
  9. TextEdit, cara ini digunakan untuk pemakai komputer Mac. TextEdit yang sudah tersedia bersamaan dengan OSX.
  10. Word 2007 Viewer, tools dari Microsoft yang memungkinkan kita membuka file .docx bahkan jika komputer kita tidak terinstall Microsoft Office, tetapi perlu menginstall Office Compatibility Pack. Kalau ingin download Word 2007 Viewer ada disini.

1 komentar:

  1. terima kasih atas kunjungan nya,, semoga dapat bermanfaat bagi sobat..

    BalasHapus

Silahkan Anda komentari tulisan-tulisan ini!
Komentar yang masuk dapat dijadikan pertimbangan untuk menampilkan tulisan-tulisan selanjutnya.
Terima kasih.